Kondisi lingkungan yang tidak menentu terkadang panas dan terkadang hujan menjadi pemicu pertubuhan nyamuk menjadi semakin cepat, nyamuk inilah yang sering kita dengan menjadi penyebab terjadadinya demam berdarah.
Demam Berdarah Dengue (DBD) merupakan suatu penyakit epidemi akut yang disebabkan oleh virus yang di transmisikan oleh Aedes aegypti dan Aedes albopictus. Penderita yang terinfeksi akan memiliki gejala berupa demam ringan sampai tinggi, disertai dengan sakit kepala, nyeri pada mata, otot dan persendian, hingga pendarahan spontan
sumber gambar canvapro awalpermata
Demam Berdarah Dengue (DBD) adalah penyakit demam akut yang disebabkan oleh virus dengue, yang masuk ke peredaran darah manusia melalui gigitan nyamuk dari genus Aedes, misalnya Aedes aegypti atau Ades albopictus. Terdapat empat jenis virus dengue berbeda, yang dapat menyebabkan penyakit demam berdarah. Virus dengue merupakan virus dari genus Flaviviridae, famili flaviviridae. Penyakit demam berdarah ditemukan di daerah tropis dcm subtropics di berbagai belahan dunia terutama di musim hujan yang lembab.
Organisasi kesehatan dunia memperkirakan setiap tahunnya terdapat 50-100 juta kasus infeksi virus dengue di seluruh dunia. Penyakit demam berdarah akut yang disertai dengan adanya manifestasi pendarahan yang bertendensi mengakibatkan rejatan yang dapat menyebabkan kematian, penyakit ini berlangsung akut menyerang baik orang dewasa maupun anak-anak berusia di bawah 15 tahun
Virus berkembang dalam tubuh nyamuk selama 8-10 hari terutama dalam kelenjar air liurnya, dan jika nyamuk ini menggigit orang lain maka virus dengue akan dipindahkan bersama air liur nyamuk. Dalam tubuh manusia, virus ini akan berkembang selama 4-6 hari dan orang tersebut akan mmgalami sakit demam berdarah dengue, virus dengan memperbanyak diri dalam tubuh manusia dan berada dalam darah selama satu minggu.
sumber gambar canvapro awalpermata
Orang-orang yang di dalarn tubuhnya terdapat virus dengue tidak semuanya akan sakit demam berdarah dengue, ada yang mengalami demam ringan dan sembuh dengan sendirinya atau bahkan ada yang sama sekali tanpa gejala sakit tetapi semuanya merupakan pembawa virus dengue selama satu minggu, sehingga dapat menularkan kepada orang lain di berbagai wilayah yang ada nyamuk penularnya.
Ia tinggal di Kampung Dupak Rukun, Kelurahan Dupak, Kecamatan Krembangan, Kota Surabaya. Anak kedua dari empat bersaudara ini sudah berhasil menamatkan pendidikannya di Politeknik Elektronika Negeri Surabaya jurusan Teknik Komputer. Banyaknya warga yang terserang demam berdarah di kampungnya itu mencetuskannya membuat alat anti-nyamuk.
Sebelum menciptakan produk yang diinginkan, Andy mengumpulkan dulu beberapa elemen yang akan digunakannya, seperti lampu dan kawat kasa. Bahkan perilaku dan karakter nyamuk pun ditelitinya. Sasaran tembak alat yang dibuat Andy adalah nyamuk betina. Sebab, nyamuk betinalah yang menjadi sumber berkembangbiaknya nyamuk secara cepat. Ia mempelajari karakter nyamuk jantan melalui sejumlah literatur.
sumber gambar booklet satu indonesia
Akhirnya, ditemukanlah suara khas nyamuk jantan yang membuat nyamuk betina mendekat. Suara nyamuk jantan inilah yang kemudian ditiru Andy. Produk yang diciptakannya itu dinamai Falle, dengan memadukan dua teknologi, yaitu teknologi ultraviolet (UV) dan audiosonik. Secara fisik Falle terdiri atas rangkaian sumber daya listrik, pembangkit frekuensi audiosonik, rangkaian penyengat, serta lampu UV yang dilengkapi casing kawat kasa dua lapis.
Semua rangkaian tersebut mulai bekerja saat Falle dinyalakan. Pembangkit frekuensi audiosonik akan memancarkan gelombang dengan frekuensi tertentu, sehingga menarik perhatian nyamuk untuk mendatangi sumber gelombang. Lampu UV akan memancarkan sinar UV yang disukai serangga termasuk nyamuk.
Mari kita bersama-sama menjegah terjadinya demam berdarah dengan selalu menjalankan pola hidup sehat dan menjaga kebersihan lingkungan yang bebas dari sarang nyamuk agar dapat terhindar dari penularan DBD. Serta dengan adanya Falle, yang memadukan dua teknologi, yaitu teknologi ultraviolet (UV) dan audiosonik kedepannya bisa dikembangkan secara optimal agar nyamuk bisa diatasi dan semua bisa terhindar dari demam berdarah.
Leave a comments