Blog - November 12, 2019

Lindungi Diri Dengan SuperYou

Pepatah yang sering kita mendengarnya salah satunya adalah “Mencegah lebih baik daripada mengobati” menjadi slogan kesehatan yang paling populer dari dulu hingga sekarang. Slogan ini ada benarnya mengingat kesehatan sangat mahal harganya, bahkan tidak bisa digantikan dengan harta kekayaan sebanyak apa pun.

Usia produktif adalah saat yang tepat untuk bekerja sekeras mungkin. Namun tidak boleh dilupakan, uang yang didapatkan tidak boleh serta merta dihabiskan pada saat itu juga. Sisihkan sebagian uang untuk investasi, dan asuransi kesehatan atau jiwa.

Banyak orang yang terlalu memforsir dirinya di usia produktif, sehingga saat menjelang usia tua terserang banyak penyakit. Karena tidak menyiapkan dana khusus kesehatan, biaya perawatan pun dikeluarkan dari tabungan. Untuk menghindari hal ini, ada baiknya kita memiliki asuransi kesehatan. Beberapa alasan menurut awalpermata untuk memiliki asuransi di usia produktif adalah sebagai berikut:

Membuat Diri Lebih Disiplin

Banyaknya penghasilan yang diterima setiap bulannya di usia produktif cenderung membuat kita menjadi orang yang boros dan konsumtif. Untuk menghindari hal ini, mulailah berinvestasi sejak usia dini. Dengan memperbanyak investasi dan tabungan, maka uang yang kita miliki tidak akan habis untuk hal yang sia-sia. Lebih baik sisihkan pendapatan untuk membeli premi asuransi.

Memberi Proteksi Pada Diri Sendiri Dan Keluarga

Seberapa jauh posisi kita bisa berada dalam usia produktif, dengan penghasilan tetap? Jika kesehatan kita terjamin, saat usia 55 kita sudah harus pensiun dan bergantung pada pendapatan pasif. Salah satu cara untuk tetap menjaga diri sendiri dan keluarga, adalah dengan memiliki asuransi yang menjamin biaya perawatan kesehatan dari mulai rawat inap, penyakit kritis, hingga meninggal dunia.

Terhindar Dari Kemungkinan Harta Habis Karena Gangguan Kesehatan

Banyak orang beranggapan, menabung saja sudah cukup untuk menjamin kesehatan hingga hari tua. Namun yang sering terjadi, adalah kekayaan terpaksa dihabiskan karena besarnya biaya perawatan di masa tua nanti. Tentunya kita tidak ingin hasil jerih payah puluhan tahun habis dalam waktu beberapa bulan saja. Hal ini bisa dihindari jika kita dan keluarga telah terproteksi oleh asuransi. Perlindungan kesehatan bagi seluruh keluarga tak hanya mampu memberi ketenangan, namun juga dapat meminimalkan risiko keuangan untuk kebutuhan medis.

Mengingat akan pentingnya menjaga kesehatan dengan memiliki asuransi Sequis melakukan rebranding unit bisnis asuransi onlinenya yang dikenal dengan nama Sequis Online dan kini menjadi Super You. Sebagai identitas digital baru, Super You dibangun oleh Sequis untuk mentransformasi penjualan asuransi lewat kanal digital. Memiliki produk keuangan yang simpel, terjangkau, dan kemudahan akses serta pengalaman bertransaksi secara onlinekehadiran Super You diharapkan dapat menjadi kanal bagi masyarakat Indonesia, terutama bagi milenial. Sehingga mereka bisa mendapatkan informasi, memilih, dan membeli produk asuransi yang sesuai dengan kebutuhan mereka.

Kelebihan Asuransi SuperYou

SuperYou menyasar para genersi millenial yang erat dengan teknologi digital dalam menjalani kesehariannya, SuperYou memiliki beberapa kelebihan diantaranya adalah

  • Produk asuransi dengan premi yang terjangkau
  • Produk asuransi yang simpel. mudah dan dapat dipilih sesuai kebutuhan dan gaya hidup
  • Proses berasuransi yang cepat dan mandiri, mulai dari pembelian hingga manajemen polis
  • Konten edukasi dan inspirasi yang relevan bagi generasi milenial
  • Digital DNA yang dibangun di dalam Sequis Digital Channel

SuperYou memiliki asisten cerdas berbasis chatbot untuk mempermudah proses berasuransi yang di kenal dengan SOVIA, dengan adanya asisten digital ini akan memudahkan kita dalam memilih jenis asuransi yang akan kita pilih, sehingga kita tidak akan kesulitan lagi dalam menentukan jenis asuransi apa yang akan kita gunakan.

SOVIA adalah asisten cerdas berbasis artificial intelligence chatbot yang membuat proses pembelian asuransi menjadi interaktif dan memberikan pengalaman baru dalam membeli asuransi. SOVIA tidak hanya melayani nasabah baru tetapi juga nasabah pemilik polis Super You. Calon nasabah tidak perlu khawatir ketika harus memilih produk, mengisi data hingga pembayaran karena ada SOVIA yang akan menjadi pemandu. Nasabah tidak perlu khawatir akan keamanan data mereka karena Super You terdaftar dan diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK).

Ketika nasabah memutuskan masuk ke bagian rekomendasi produk maka SOVIA akan membuat pengalaman berasuransi yang dipersonalisasi dengan mengajukan beberapa pertanyaan. Tujuannya untuk memberikan rekomendasi produk yang sesuai kebutuhan calon nasabah.  Pertanyaan pada saat pengisian data; mulai dari nama, jenis kelamin, dan tanggal lahir sampai dengan gaya hidup calon nasabah, dan sebagainya. SOVIA akan mengajukan pertanyaan secara luwes dan mengalir dan SOVIA akan menyapa nasabah dan berinteraksi dengan calon nasabah selama proses pembelian asuransi. Dengan cara ini, calon nasabah tidak akan merasa jenuh atau kebingungan seperti ketika mengisi formulir.

Ayo lindungi kesehatan kita dengan menggunakan asuransi kesehatan dari SuperYou agar kita tidak perlu khawatir lagi jika kita kesehatan kita terganggu, untuk info lebih lanjut langsung saja berkunjung ke https://superyou.co.id/

Leave a comments

error: Content is protected !!