Blog - April 10, 2020

Jaga Mata Dengan Pencahayaan Yang Baik

Tanpa cahaya, manusia tidak bisa melihat. Baik itu yang alami seperti matahari atau dari lampu, pancaran cahaya akan memantul pada permukaan benda. Jika benda tersebut termasuk dalam area pandang kita, pantulan cahayanya akan memasuki mata kita dengan terlebih dahulu melewati kornea yang ada pada mata.

Kornea adalah lapisan bening berbentuk kubah yang menutupi bagian terdepan mata. Lapisan bening ini membantu memfokuskan cahaya. Setelah dari kornea, seberapa banyak cahaya yang masuk ke mata lebih dalam akan dikendalikan oleh iris. Untuk melakukan itu, iris akan mengecil atau membesar untuk mengubah ukuran pupil.

Kemudian sinar tersebut akan ditangkap oleh lensa mata guna diteruskan hingga ke retina yang ada di belakang mata. Lensa mata dapat menyesuaikan bentuknya tergantung dari apakah cahaya tersebut memantul dekat atau jauh dari jarak pandang kita. Nah, di dalam retina ada sejumlah sel khusus bernama photoreceptor yang mengubah cahaya menjadi sinyal listrik. Sinyal-sinyal listrik ini akan berjalan dari mata ke otak lewat jalur saraf optik untuk diterjemahkan sebagai gambar dari objek yang kita lihat.

Pencahayaan lampu sangat penting agar manusia bisa melihat dengan jelas dalam ruangan. Merangkum sejumlah studi, beraktivitas dalam ruangan terang dapat meningkatkan konsentrasi, produktivitas, dan semangat kerja ketimbang dalam ruangan remang-remang. Pencahayaan ruangan yang baik juga dapat memelihara kesehatan mata. Sebab terlalu terang bisa membuat silau, sementara sinar yang terlalu keruh membuat penglihatan buram. Keduanya dapat membuat mata lama-lama menjadi lelah.

Ada beberapa risiko lain yang mungkin terjadi apabila kita beraktivitas atau suka membaca di ruangan gelap. Pertama, mata kita bisa kering karena dalam cahaya redup mata jadi jarang berkedip. Mata kering bisa membuat penglihatan kita menjadi tidak nyaman.

Saat mengatur pencahayaan dalam ruangan, kita juga perlu menyesuaikan dengan kondisi mata saat ini. Orang yang punya masalah refraksi (mata minus, plus, atau silinder) mungkin butuh pengaturan cahaya khusus untuk bisa memaksimalkan ketajaman penglihatan mereka. Begitu pula dengan yang punya gangguan penglihatan seperti katarak, degenerasi makula, retinopati diabetik, glaukoma, retinitis pigmentosa, dan kondisi penglihatan lainnya.

Saat kita di dalam ruangan pemilihan lampu sebagai sumber penerangan sangat diperlukan agar cahaya yang dibutuhkan oleh mata kita untuk meilhat terpenuhi. Sangat penting untuk memilih lampu LED yang berkualitas tinggi yang tidak berkedip, tidak silau, serta memiliki diatribusi cahaya yang merata sehingga mata menjadi lebih nyaman dan rileks. Untuk itu, Philips Lighting mengembangkan kondisi pengujian yang mendetail untuk mengevaluasi kedipan cahaya yang merupakan kriteria nyaman. Dalam kriteria ini, Philips LED diperiksa untuk memastikan produk memenuhi standar tinggi yang ditetapkan sekaligus hemat energi dan memiliki masa pakai rata-rata lebih dari sepuluh tahun.

Signify yang menjadi nama perusahaan baru Philips Lighting sejak 16 Mei 2018 mengelurakan produk bohlam Philips LED yang dilengkapi dengah logo EyeComfort pada kemasannya memberikan pencahayaan yang nyaman bagi mata. “Ini berarti konsumen akan menikmati pencahayaan LED berkualitas tinggi yang tidak berkedip, tidak silau, serta memiliki diatribusi cahaya yang merata sehingga mata menjadi lebih nyaman dan rileks.

Dr. dr. Tri Rahayu, SpM(K), FIACLE, ahli bedah dan refraktif mata dari RSCM Kirana yang mewakili Perdami mengatakan, kebanyakan orang di Indonesia masih tidak menyadari pentingnya melakukan tes mata secara teratur, yang merupakan tindakan pencegahan untuk mengantisipasi penglihatan yang buruk menjadi semakin parah. Penglihatan memungkinkan kita untuk melakukan banyak hal lain dengan lebih baik, menjaga kedua mata kita tetap sehat sebagai bagian dari kesehatan kita secara keseluruhan merupakan hal yang sangat penting. Jika kita ingin memiliki angkatan kerja yang berkualitas, kita harus mulai dengan kesehatan mereka.

Ayo kita sama-sama menjaga mata kita karena mata merupakan jendela dunia, dengan mata yang sehat kita dapat melihat keindahan alam yang begitu indah anugerah dari Tuhan, sehingga mata kita merupakan harta yang paling berharga, oleh karena itu menjaga kesehatan mata dengan menggunakan pencahayaan yang terbaik saat berada di dalam ruangan merupakan hal wajib untuk menjaga kesehatan mata kita.

Leave a comments

error: Content is protected !!